Diskusi “Memutus Rantai Kekerasan Seksual: Apa Sikap NGO di Lampung?”

Agenda1,433 views
POSTER Diskusi “Memutus Rantai Kekerasan Seksual: Apa Sikap NGO di Lampung?” | AJI Bandar Lampung

BANDAR LAMPUNG – Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Daerah Lampung bersama Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Bandar Lampung dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bandar Lampung akan menggelar diskusi publik virtual, Minggu mendatang, 23 Agustus 2020, pukul 13.00 WIB. Diskusi bertajuk “Memutus Rantai Kekerasan Seksual: Apa Sikap NGO di Lampung?” itu merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 AJI.

Agenda tersebut merupakan lanjutan Diskusi Publik “Mengurai Sengkarut Kekerasan Seksual di Lampung Timur”, pekan lalu. Diskusi dapat dilihat di sini.

Untuk yang akan datang, peserta diskusi adalah lembaga swadaya masyarakat (NGO) yang selama ini concern terhadap isu anak, perempuan, gender, feminisme, dan kekerasan seksual. Nantinya, diskusi akan membahas sejauh mana peran dan konsistensi NGO dalam menyikapi/merespons isu kekerasan seksual.

Diskusi akan dipandu jurnalis Tribun Lampung Yoso Muliawan. Adapun pemantik diskusi, yakni Sekretaris PKBI Lampung Budisantoso Budiman, Direktur LBH Bandar Lampung Chandra Muliawan, dan Ketua AJI Bandar Lampung Hendry Sihaloho.

Nantinya, diskusi live streaming melalui akun Youtube AJI Bandar Lampung. Bagi yang hendak mengikuti diskusi sila registrasi di sini.

Seperti diketahui, kasus kekerasan seksual di Lampung Timur menjadi perbincangan publik. Kasus tersebut menyeret Dian Ansori, anggota Pusat Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Lampung Timur. Dian berulangkali memerkosa N, penyintas kekerasan seksual.

Dian adalah pendamping N. Dia memerkosa penyintas ketika bocah yang baru lulus sekolah dasar itu menjalani pemulihan akibat diperkosa pamannya. Kasus ini tengah diusut Polda Lampung. Selain Dian, Polsek Labuhan Ratu juga menangkap Andika, tersangka lainnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *